Denada Jadi Guru Zumba Demi Bertahan Hidup di Singapura
TABLOIDBINTANG.COM - Denada jadi guru zumba selama hidup di Singapura. Hal ini dilakukan Denada saat mendampingi putri semata wayangnya yang sedang menjalani perawatan karena penyakit yang dideritanya yakni Leukemia.
Denada sadar bahwa saat ini seluruh negara sedang mengalami wabah Covid-19, banyak kantor yang tutup dan menjalankan segala aktivitas di rumah. Sehingga dirinya lebih memilih menjadi instruktur zumba. Olahraga zumba ini pun adalah hal yang disenangi oleh penyanyi “Call Me Dana” itu.
Profesi yang ia tempuh ini sudah dijalani selama 1 tahun lebih. Zumba yang digelar oleh Denada ini terbagi atas dua kelas yaitu zumba untuk anak-anak dan zumba untuk orang dewasa. Kelas itu dilaksanakan secara daring selama dua kali seminggu.
“Aku jadi guru zumba sekarang. Sudah aku jalani 1 tahun lebih, mengajar seminggu dua kali. Satu kelas anak, satu kelas dewasa, kadang perusahaan semua daring,” kata Denada.
Perempuan yang kerap dipanggil Dana ini mengungkapkan bahwa karena adanya pandemi, dirinya tidak bisa mendapatkan pekerjaan apa yang ia kerjakan selama ini yakni nyanyi dan syuting. Sehingga ia mendorong dirinya untuk memutar otak dan cara untuk tetap bertahan hidup di negeri orang.
“Ya aku enggak bisa dapat pekerjaan apapun dari pekerjaan aku selama ini. Enggak bisa dapat pendapatan dan penghasilan apapun. Aku berusaha mencari cara bagaimana aku bisa menghasilkan walaupun yang sifatnya sampingan,” curhat Denada.
Saat wabah Covid-19 belum menyerang Singapore, Denada sering mengikuti olahraga zumba di sela kegiatannya. Namun ketika wabah tersebut melanda, Dana memutuskan untuk menjadi instruktur zumba dibandingkan hanya berdiam diri saja di apartment.
“Disitu aku merasa, ‘aku enggak bisa diam, I have to do something’. Mungkin itu adalah part dari pertama, dari keinginan terpendam aku yang dari dulu memang kepengen banget untuk ambil sertifikasi sebagai instruktur zumba,” jelas Denada.
Menjadi instruktur zumba, Denada mengaku bisa menyemangati, menghibur dirinya sekaligua menambah pendapatannya selama di Singapore.
“Aku lakukan ini untuk survive. Walau enggak bisa jadi bergantung sepenuhnya, jadi penghasilan sampingan,” tutur mantan istri Jerry Aurum.
Pemilik nama lengkap Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan ini pindah ke Singapore sudah genap 3 tahun. Kabarnya, putri Denada sudah bisa sekolah dan menjalani aktifitas seperti anak-anak pada umumnya.
(Rara Dwi Citra)